Minggu, 08 November 2009

Pondok Modern Daarul Qoori`in


Sejarah Singkat
Dalam rangka memenuhi kebutuhan akan sumberdaya manusia yang berkualitas dalam penguasaan iptek sekaligus dibekali iman dan taqwa (imtaq) yang kuat, maka Drs. K.H. Abd Rochman Hilal mendirikan Pondok pesantren Modern Daarul-Qoori’in pada tahun 1993 di Kampung Cibeureum, Ds. Aweh, Kec. Kalanganyar Kab. Lebak, Banten. Pondok pesantren Modern Daarul-Qoori’in merupakan penerus dari Majelis Pengajian Al-Qur’an asuhan Alm. K.H. Romli Kapugeran, Rangkasbitung.


Visi dan Misi
1. Mewujudkan sumberdaya manusia yang berkualitas, beriman dan bertaqwa. Menguasai
ilmu pengetahuan dan teknologi serta mampu mengaktualisasikannya dalam
masyarakat.

2. Menyiapkan calon pemimpin masa depan yang menguasai ilmu pengetahuan dan
teknologi, mempunyai daya juang yang tinggi, kreatif, inovatif, proaktif, dan
mempunyai landasan iman dan taqwa yang kuat.

3. Meningkatkan pengetahuan dan kemampuan professional tenaga kependidikan sesuai
perkembangan dunia pendidikan

Program Pendidikan
Untuk mencapai tujuannya, maka program pendidikan yang diterapkan adalah:

1. Program intrakurikuler
program ini diberikan secara klasikal dengan menggunakan kurikulum terpadu antara pesantren dan nasional

2. Program ekstrakurikuler
Disiplin berbahasa inggris dan arab sehari-hari
Pengajian Al-Qur’an dan tahfidzul Qur’an
Belajar tutorial dengan bimbingan wali kelas
Pengajian kitab salafiyah
Latihan pidato 3 bahasa (arab, inggris, dan Indonesia)
Latihan kepramukaan
Pembinaan olahraga

Jenjang pendidikan

1. Program 6 (enam) tahun untuk diniyah
2. Program 6 (enam) tahun untuk lulusan SD/MI
3. Program 4 (empat) tahun (extension) untuk lulusan SMP/MTs sederajat

Tenaga pendidik

Tenaga pendidik di Pondok pesantren modern Daarul-Qoori’in terdiri dari berbagai perguruan tinggi negeri maupun swasta dan alumni pondok pesantren modern Gontor

Fasilitas

Pondok pesantren modern Daarul-Qoori’in dilengkapi dengan fasilitas milik sendiri yang terdiri dari:

1. Ruang kelas
2. Masjid
3. Asrama putra dan putri
4. MCK
5. Koperasi
6. Perkantoran
7. Lapangan olahraga
8. Ruang laboratorium Komputer
9. Dapur umum
10. Fasilitas agro industry
11. Perikanan
12. Peternakan
13. Mini Market
14. Sarana pendukung lain

Lokasi:
Kp. Cibereum, Ds. Aweh, Kec. Kalanganyar, Kab. Lebak, Prop. Banten. PO. Box: 35. Telp. (0252) 5501425

2 komentar:

  1. WIH KEREN TAD!! COBA BANCKGROUNDNYA PONDOK PASTI LEBIH KEREN. hE.........
    PASTI IYOUNG ORANG PERTAMA YANG BERKOMENTAR YA?

    BalasHapus